Jasa Setia Wisata Travel and Tour Berangkatkan 45 Jama’ah Umroh

 

Manasik Umroh JSWisata.
Jama’ah Jasa Setia Wisata mengikuti Manasik Umroh di Raising Hotel Makassar (02/09/2022).

AMBAE.co.idMakassar. Biro perjalanan dan wisata di Makassar, Jasa Setia Wisata kembali memberangkatkan jama’ah umroh ke Tanah Suci, Makkah. Jama’ah kali ini sebanyak 45 orang, didominasi warga asal Kabupaten Luwu Timur dan Luwu Utara.

Syarkia Syam DP selaku Direktur PT. Jasa Setia Wisata yang membawahi langsung biro perjalanan dan wisata itu mengungkapkan, perjalanan akan berlangsung selama 12 hari. Berangkat pada Sabtu siang besok, 3 September 2022, pukul 13:20 WITA dan akan tiba kembali di tanah air pada Rabu sore, 14 September 2022 sekira pukul 16:40 WITA.

“Inshaa Allah kita berangkat tanggal 3 besok, pesawat take-off menuju Madinah jam 1 siang, tiba di Madinah sekitar jam 8 malam waktu Madinah. Kita tiba di Makassar nanti tanggal 14 sore WITA,” ungkapnya.

Dia lalu berharap agar menyampaikan lebih awal kepada keluarga yang akan menjemput kepulangan jama’ah sesuai waktu yang dijadwalkan. Perkiraan itu dinarasikan dengan jelas dalam itinerary perjalanan umroh Jasa Setia Wisata Travel and Tour.

Read:  Dapat Doorprize STQH, Arifuddin dan Amiruddin Digelari Spesialis Umroh

Syarkiah saat itu berbicara di hadapan puluhan jama’ah dalam rangka Manasik Umtoh yang dihelat di Raising Hotel Makassar, Jalan Racing Center Nomor 31, Kelurahan Karampuang, Kecamatan Panakkukang, Kota Makassar. Manasik berlangsung sejak Jum’at pagi, 2 September 2022 sekira pukul 09:00 WITA dan usai sebelum Shalat Jum’at.

Manasik Umroh JSWisata.
Owner Jasa Setia Wisata Tour and Travel (02/09/2022).

Lanjut Syarkiah, sapannya, jama’ah sebaiknya memperbanyak ibadah dibanding berfoto-foto. Terlebih untuk ibadah di tempat tertentu, Pemerintah Saudi Arabia memberlakukan pembatasan.

“Untuk masuk Raudhah itu kita pakai aplikasi. Jadi kita manfaatkan kesempatan yang diberikan,” kata Owner Jasa Setia Wisata itu.

Manasik pagi itu dipandu Ustadz H Ahmad Amunir. Telah lama bermitra dengan Jasa Setia Wisata, punya segudang pengalaman terkait haji dan umroh, karena hingga kini sudah menunaikan ibadah haji sebanyak 6 kali.

“Sebelum kita berangkat, ada baiknya kita tahu rukun-rukun, syarat-syarat, persiapan yang harus kita lakukan sebelum kita melakukan ibadah umroh. Kita simak baik-baik materi yang disampaikan oleh Ustadz pagi ini walaupun sedikit banyaknya kita sudah tahu ya,” imbuh Syarkiah.

Untuk diketahui, Jasa Setia Wisata Travel and Tour atau JSWisata, terdaftar secara resmi pada Kementerian Agama Republik Indonesia (Kemenag RI) melalui Direktorat Bina Umrah dan Haji Khusus. Tercantum dalam database SISKOPATUH (Sistem Komputerisasi Pengelolaan Terpadu Umrah dan Haji Khusus) melalui situs resmi umrah cerdas.

Read:  250 Jama'ah Umrah Terdaftar, Al Jasiyah Travel Pilih Penerbangan Langsung

PPIU (Penyelenggara Perjalanan Ibadah Umrah) bernomor U.39 TAHUN 2021, tanggal terdaftar 13 Januari 2021. Biro perjalanan dan wisata ini berkantor di Jalan Toddopuli X Baru Nomor 1F, Kelurahan Borong, Kecamatan Manggala, Kota Makassar. (*)