Belum Seumur Jagung, Ketua FABJ Langsung Diduduki Jumadil Ahmad Safi’i

Ketua FABJ, Ahmad (kedua dari kiri) menyimak mengikuti Temu Anak Desa di Kantor Desa Bonto Jai (15/09/19).

AMBAE.co.id – Bantaeng. Dari sekitar 39 orang anak yang berkumpul di Kantor Desa Bonto Jai, di Dusun Tino, Kecamatan Bissappu, Kabupaten Bantaeng, terpilihlah Jumadil Ahmad Safi’i menjadi Ketua FBAJ (Forum Anak Bonto Jai), Minggu siang (15/09/19).

Tentu bukan tanpa sebab, anak berusia 16 tahun itu dipercaya menempati kursi kepemimpian tertinggi di FABJ setelah melalui proses penjaringan dan pemilihan secara demokratis. Dia mengantongi 38 suara dari total pemilih yang semuanya adalah anak Desa Bonto Jai.

Itu berarti anak yang akrab disapa Ahmad itu menang mutlak dengan presentase mencapai 97,44 persen. Pasalnya hanya satu pemilih yang menjatuhkan pilihannya pada salah seorang dari tujuh kandidat saingan Ahmad.

FABJ sendiri belum seumur jagung karena terbentuk sekitar setengah jam yang lalu. Menandai era baru bagi pemenuhan hak anak di desa dimana Pelabuhan Bonthain berada.

“Saya bersyukur dipercaya jadi Ketua Forum Anak Bonto Jai. Sebagai pemula, Saya sangat butuh bimbingan kakak-kakak dari Forum Anak Butta Toa (FABT) mengemban tugas berat ini”, tutur dia.